Wujudkan Swasembada Pangan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Koramil Sentani Dukung Panen Jagung Serentak Polres Jayapura

2 weeks ago 17

Sentani - Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan peningkatan ekonomi masyarakat, Danramil 1701-01/Sentani yang diwakili Serma Supriadi turut serta mendukung kegiatan panen jagung serentak Kelompok Tani Makmur binaan Polres Jayapura, bertempat di perkebunan Kampung Yahim, Distrik Sentani, Kabupaten Jayapura, Senin (24/2/2025).

Panen jagung ini merupakan bagian dari program Polres Jayapura dalam mendorong kemandirian pangan di wilayahnya. Selain melibatkan petani lokal, kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pihak terkait, termasuk TNI, Polri, dan perwakilan pemerintah daerah.

Dalam sambutannya, Asisten II Setda Kabupaten Jayapura ibu Dra. Delila Giay, M.Si., menyampaikan bahwa saat ini di wilayah Kabupaten Jayapura di galakan ketahanan pangan untuk menunjang perekonomian masyarakat, diantaranya tanam padi gogo dan jagung.

"Sekarang panen jagung di lahan Poktan Tani Makmur yang di ketuai oleh Bapak Ahmad yang beranggotakan 11 orang dan rata-rata OAP. Hal ini sebagai bukti bahwa kita bisa mendukung pemerintah untuk memenuhi swasembada pangan, " ucapnya.

Di tempat yang sama, Babinsa Serma Supriadi menyampaikan apresiasinya kepada Polres Jayapura yang sudah menggerakkan sektor pertanian Poktan Tani Makmur untuk menanam jagung.

"Kami dari Koramil 1701-01/Sentani siap mendukung penuh kegiatan seperti ini. Pertanian adalah tulang punggung ketahanan pangan, dan kolaborasi antara TNI, Polri, serta masyarakat sangat penting untuk mencapai swasembada pangan di wilayah Kabupaten Jayapura, " jelasnya.

Melalui panen jagung ini menunjukkan bahwa Kabupaten Jayapura memiliki potensi besar di bidang pertanian. Dengan dukungan dari semua pihak, kami yakin Kabupaten Jayapura bisa menjadi lumbung pangan, harap Babinsa Serma Supriadi.

Kegiatan panen jagung serentak ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam membangun ketahanan pangan serta mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah Jayapura, tutupnya. (Redaksi Papua)

Read Entire Article
Pertanian | | | |