Komitmen Lanjutkan Program Ketahanan Pangan Nasional, Lapas Lombok Barat Kembali Persiapkan Lahan

16 hours ago 5

Lombok Barat NTB - Sebagai bentuk komitmen dalam melanjutkan program pemerintah dalam hal ketahanan pangan nasional yang tertuang dalam Asta Cita Presiden RI, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Lombok Barat (Lobar) kembali bergegas mempersiapkan lahan Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) yang akan ditanami padi seluas 1, 5 hektare dalam waktu dekat, Minggu (27/04).

Kepala Lapas Lombok Barat M Fadli kembali mengingatkan kepada jajarannya di seksi kegiatan kerja agar terus memiliki motivasi yang tinggi dalam menjalankan program pembinaan kemandirian yang erat kaitannya dengan program ketahanan pangan nasional.

“Alhamdulillah panen padi kemarin hasilnya memuaskan dan sesuai dengan harapan, ini motivasi untuk kita semua untuk lebih produktif lagi dan lebih bersemangat agar kedepannya hasil yang diraih bisa lebih baik lagi”, ungkapnya.

Melihat potensi dan tata letak lahan SAE yang dimiliki oleh Lapas Lobar, Fadli optimis terhadap pengelolaan lahan pangan yang dalam pelaksanaanya juga melibatkan warga binaan dapat terus berkelanjutan.

“Kita harus bersyukur, lahan SAE Lapas Lobar sebagian besarnya termasuk dalam kategori sawah irigasi teknis, ini sangat memudahkan kita dalam kurun waktu satu tahun dapat melaksanakan tiga kali penanaman padi sebagai bentuk dukungan kita dalam melaksanakan program ketahanan pangan nasional ”, tutupnya.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan penyiapan lahan tanam mulai dari pembajakan, pembibitan, penanaman bibit padi, pemupukan awal hingga panen melibatkan dan memberdayakan warga binaan asimilasi di Lapas Lombok Barat.

Dalam kegiatan pertanian warga binaan tetap didampingi langsung oleh petugas, warga binaan diberikan pembelajaran secara teori sebelum diarahkan langsung ke lahan pertanian. (Adb) 

Read Entire Article
Pertanian | | | |