Babinsa Desa Pangiang Bersama Poktani Perjuangan Jemur Padi Hasil Panen

5 hours ago 3

Pasangkayu, Sulbar – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Desa Pangiang, Koramil 1427-02/Bambalamotu, Sertu Amiruddin, turun langsung mendampingi Kelompok Tani (Poktani) Perjuangan dalam kegiatan penjemuran padi hasil panen di lapangan bola Dusun Babana, Desa Pangiang, Kecamatan Bambalamotu, Kabupaten Pasangkayu. Kamis (6/11/2025).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Poktani Perjuangan, Bapak Hamlan, beserta seluruh anggota kelompok tani yang dengan semangat gotong royong melaksanakan proses penjemuran. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi bentuk nyata dukungan TNI terhadap para petani dalam menjaga kualitas hasil panen agar siap untuk dijual dan diolah lebih lanjut.

Sertu Amiruddin dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pendampingan Babinsa kepada petani di wilayah binaan.

“Kami selalu hadir mendampingi masyarakat, khususnya petani, mulai dari masa tanam hingga panen dan pascapanen. Tujuannya agar hasil produksi padi dapat meningkat dan kesejahteraan petani terus membaik, ” ujar Sertu Amiruddin.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan penjemuran ini tidak hanya membantu menjaga kualitas gabah, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat melalui semangat kebersamaan.

“Inilah wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat dalam memperkuat ketahanan pangan daerah, ” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Poktani Perjuangan, Bapak Hamlan, mengapresiasi perhatian dan dukungan Babinsa terhadap para petani.

“Kami merasa terbantu dengan kehadiran Babinsa. Selain memberikan motivasi, beliau juga selalu memberi arahan agar kami bisa bekerja lebih efisien dan hasil panen lebih baik, ” ungkapnya.

Melalui kegiatan seperti ini, Kodim 1427/Pasangkayu terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan. Kolaborasi antara Babinsa dan petani menjadi simbol kuat kemanunggalan TNI dengan rakyat yang terus hidup dan berkembang di setiap langkah pembangunan bangsa.

Read Entire Article
Pertanian | | | |